Kabar Berita
31 Desember 2021
Juara “Hawker Legend” Liga Hawker Nasional Sari Roti 2021
PT Nippon Indosari Corpindo Tbk., produsen roti massal pertama dan terbesar di Indonesia dengan merek “Sari Roti”, telah lebih dari 25 tahun melengkapi keseharian masyarakat dengan beragam produk yang halal, berkualitas dan tersebar luas hampir di seluruh wilayah Indonesia.
Pada tahun 2021, Perusahaan menyelenggarakan kompetisi Liga Hawker Nasional (LHN) yang diikuti oleh seluruh Hawker yang terdiri dari Mister dan Miss ROTI se-Indonesia. Kompetisi yang bertujuan untuk meningkatkan semangat seluruh Hawker tersebut telah selesai diselenggarakan dan resmi ditutup pada tanggal 15 Januari 2022 hingga menghasilkan beberapa orang Pemenang.
Masing-masing pemenang dari berbagai kategori telah diseleksi dengan memperhatikan kinerja penjualan dan hari kerja aktif mereka. Ragam hadiah menarik untuk pemenang seperti, voucher belanja, tabungan pendidikan, logam mulia juga telah diberikan pada para pemenang. Termasuk hadiah utama satu buah motor matic kelas premium yang diserahkan kepada pemenang kategori “Hawker Legend”.
“Khusus untuk dapat menyandang gelar Hawker Legend, aspek penilaian ditingkatkan berdasarkan achievement yakni besaran dan frekuensi Hawker mendapatkan insentif atas pencapaian kinerja penjualan, home visit untuk melihat bagaimana keseharian dalam berkeluarga dan bersosial, serta challenge untuk melihat strategi personal atau inisiatif Hawker dalam meningkatkan penjualannya,” ujar Bapak Arief Alfanto, Chief Operating Officer.
Setelah melalui tahap penilaian yang ketat, Bapak Pujiono salah satu Mister ROTI berprestasi asal Ponorogo terpilih sebagai Hawker Legend dan membawa pulang hadiah utama kompetisi LHN 2021. Mister ROTI yang telah bergabung sejak tahun 1998 tersebut merupakan kontributor penjualan terbesar di areanya dan dinilai telah berhasil meningkatkan kesejahteraan keluarga serta menjadi inspirasi untuk rekan-rekannya.
Program LHN direncanakan akan terus berlanjut pada tahun-tahun mendatang dengan durasi, pemenang, dan hadiah yang lebih besar. Program ini merupakan wujud kepedulian Perusahaan terhadap peningkatan kesejahteraan keluarga mitra Hawker serta berbagi inspirasi mengenai semangat bekerja di tengah kondisi pandemi yang penuh tantangan tapi sarat akan banyak peluang.
Sari Roti, cinta Indonesia, satu Indonesia, rotinya Indonesia.
Bagikan Artikel Ini:
Sari Roti Peduli 2021: Bantuan Dana Pendidikan Anak Bagi Mitra Penjual
30 Desember 2021
PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. sebagai produsen roti dengan merek “Sari Roti” senantiasa mengedepankan semangat Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR)
ROTI Catat Pertumbuhan Penjualan (2,4%YoY) dan Laba (30,8%YoY)
07 Maret 2022
Jakarta, 7 Maret 2022 – PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. (kode saham: ROTI), produsen roti massal pertama dan terbesar di Indonesia dengan merek “Sari Roti” mencatatkan kinerja sangat baik sebagaimana terangkum dalam Laporan Keuangan per 31 Desember 2021 yang telah disampaikan kepada OJK dan IDX hari ini.